PEMAYUNG - Peristiwa kebakaran rumah kembali terjadi di wilayah kabupaten Batanghari, Selasa (19/2/2019).
Kali ini terjadi di wilayah kecamatan Pemayung, kabupaten Batanghari. Korbannya adalah Amri warga RT 14 desa Teluk, kecamatan Pemayung.
Hingga berita ini disiarkan belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.
" Kerugian diperkirakan sekitar Rp 35 juta. Penyebab belum diketahui. Kejadiannya sekitar pukul 11.00 wib tadi," kata Camat Pemayung, M Amin.(mon)
Penulis: Mon
Editor: Raden Denni